Rinaldi Syahran · Published 26 April 2017

5 Update Terbaru Matchmaking Dota 2 April 2017

Home > Artikel > Dota 2 > 5 Update Terbaru Matchmaking Dota 2 April 2017

Menanggapi keluh kesah pemain Dota 2 masalah noobs player dengan MMR besar dan juga sistem matchmaking yang dirasa tidak adil, Akhirnya Valve melakukan update besar untuk fitur Matchmaking-nya. Update matchmaking besar ini terjadi pada 20 April 2017.

Fokus dari update matchmaking Dota 2 di tahun 2017 kali ini berkaitan dengan peningkatan pengalaman pada matchmaking dengan cara merestorasi sistem solo queque, penambahan sistem telepon yang terhubung dengan akun, dan beberapa tambahan yang masih berkaitan dengan matchmaking. yuk kita simak point - point Dota 2 update nya.

Penambahan Nomor Telepon

Penambahan Nomor Telepon

Perubahan mayor pertama adalah menghubungkan nomor telepon yang unik yang terhubung dengan akun agar dapat mengantri pada pertandingan rangking. Valve mengetahui bahwa ada banyak pemain yang menggunakan banyak akun yang menjadikan sistem matchmaking pada game moba ini menjadi jelek.

Menghubungkan nomor telepon dengan akun bertujuan untuk mereduksi para pemain dengan akun yang banyak agar pengalaman dalam matchmaking meningkat. Dengan adanya pembaharuan seperti ini, Valve berharap banyak pemain menggunakan id aslinya sehingga efek positif dapat dirasakan ketika matchmaking rangking dan juga yang bukan rangking.

Semua pemain Dota 2 diberikan kesempatan menikmati ranking match tanpa pengisian nomor telepon oleh Valve dari 20 April hingga 3 Mei saja. Tanggal 4 Mei 2017, akun Dota 2 yang tidak terhubung dengan nomor telepon yang unik tak akan bisa menikmati fasilitas pertandingan rangking.

Nomor yang didaftarkan pada sebuah akun dapat dicopot langsung setelah registrasi dan digantikan dengan nomor baru. Namun, nomor yang dicopot baru bisa didaftarkan kembali ke sebuah akun Dota 2 yang baru setelah 3 bulan. Ini untuk mencegah penggunaan nomor yang sama pada banyak akun. Valve melarang penggunaan nomor telepon yang tersedia secara online. Jadi jangan coba-coba untuk memakainya.

Kembalinya Antrian Solo

Kembalinya Antrian solo

Update matchmaking Dota 2 berikutnya adalah Valve mengadakan kembali antrian solo. Pengadaan kembali antrian solo ini untuk mengakomodir keinginan para pemain solo yang ingin bermain dengan pemain solo lainnya. Semua pemain solo yang memilih fitur ini, akan ditempatkan di sebuah pertandingan yang hanya diisi 10 pemain solo.

Perubahan Sistem Party

Perubahan Sistem Party

Perubahan pada sistem party dibuat juga dalam update matchmaking Dota 2 kali ini. Pada saat seorang pemain Dota 2 yang memiliki MMR Solo yang lebih tinggi daripada MMR party miliknya bermain dalam antrian party, maka pemain tersebut dan party-nya akan ditempatkan ke dalam matchmaking party yang lebih tinggi dari MMR-nya. Nilainya akan berada di antara MMR party dan MMR solo pemain tersebut.

Matchmaking Berdasarkan Sikap

Matchmaking Berdasarkan Sikap

Pada update kali ini juga, Valve berusaha menghilangkan beberapa sikap yang tidak diinginkan dari para pemain ketika matchmaking berlangsung. Pertama, seorang pemain yang berada dalam pertandingan low-priority diberikan sanksi tidak dapat mengikuti antrian rangking. Ban diberlakukan mulai dari beberapa jam hingga 4 hari tergantung seberapa sering seorang pemain berada dalam pertandingan low-priority.

Kedua, playstyle game Valve ini amat bermacam-macam dan luas, tetapi ada satu yang tidak dibolehkan yaitu ruining pertandingan. Perilaku seperti feeding (sengaja) yang merusak pertandingan secara keseluruhan dapat dideteksi oleh Valve dan akan mendapatkan sanksi yang keras. Terakhir, Valve membuat sistem yang dapat mendeteksi bot. Pemain yang ketahuan menggunakan bot, akunnya akan di-ban permanen oleh Valve.

Perubahan Regional Matchmaking

Update Matchmaking Dota 2 Penambahan Regional

Matchmaking Rangking tidak berlaku lagi untuk negara Afrika Selatan, India dan juga Uni Emirat Arab. Ini disebabkan matchmaking rangking pada daerah ini memiliki populasi yang sepi sehingga sering terjadi abuse. Para pemain yang berada di wilayah ini akan dialihkan ke matchmaking rangking regional lainnya.

Nah itulah update matchmaking Dota 2 di tahun 2017. Perubahan ini dibuat Valve dalam meningkatkan pengalaman matchmaking para pemain Dota 2. Semoga tidak ada yang mengeluh lagi karena ketidakadilan matchmaking, noobs player, dan juga trash behaviour ya!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved